Istri Boediono Berjilbab Lagi
Jumat, 03 Juli 2009 – 10:50 WIB
JAKARTA - Herawati, istri Cawapres Boediono, kembali tampil ke publik dengan memakai jilbab. Seakan ingin menepis anggapan bahwa dirinya bukan muslim, Herawati menggunakan busana berpenutup rapat saat menghadiri acara Zikir Damai Untuk Indonesia yang digelar Solidaritas Artis Merah Putih Peduli Anak Bangsa 2009 (Sampan’09) di Masjid Senayan Jakarta. Sayang, seperti momen-momen sebelumnya, Herawati memilih untuk tidak banyak berkomentar ketika dicegat wartawan. Saat dimintai pendapat tentang pilpres, black campaign, dan isu jilbab yang tertuju padanya, dia hanya menjawab,”Alhadulillah, alhamdulillah, alhamdulillah.” Tiga kali, Herawati mengucapkan kalimah syukur itu dan bergerak menjauh dari wartawan yang terus mencecarnya dengan sejumlah pertanyaan.
Menggunakan setelah celana putih, baju hijau, dan dibalut jilbab putih lebar, Herawati terlihat anggun di antara ribuan jamaan yang berbusana putih. Didampingi sejumlah artis, ia pun terlihat khusuk mendengarkan ceramah ustadz A.A. Hadi dan Dra Sitaresmi S Soekarno.
Baca Juga:
Pada sesi dzikir bersama, Herawati juga ikut melafalkan sahadat dan kalimah thayyibah Sambil menundukkan kepala, bibirnya bergerak melantunkan dzikir yang dipandu Ustadz Muslih A. Karim.
Baca Juga:
JAKARTA - Herawati, istri Cawapres Boediono, kembali tampil ke publik dengan memakai jilbab. Seakan ingin menepis anggapan bahwa dirinya bukan muslim,
BERITA TERKAIT
- Sapa Warga Purwokerto, Jokowi dan Cagub Ahmad Luthfi Ngopi Bareng di Mal
- Borok Moral Persepi Terbongkar, Dewan Etik Punya Peran Ganda
- Jaringan Pemantau Pemilu Kembali Desak DKPP Pecat Pimpinan KPU & Bawaslu Lahat
- Ingin Warga Jakarta Sejahtera, Aliansi Masyarakat Sunda Dukung Pram-Doel
- Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
- Indah Amperawati Siap Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Lumajang lewat Program Dana Dusun