Istri Bongkar Kebiasaan Buruk Kevin Aprilio saat Tidur
jpnn.com, JAKARTA - Istri Kevin Aprilio, Vicy Melanie mengaku kaget dengan kebiasaan buruk sang suami saat tertidur.
Dia mengatakan bahwa Kevin Aprilio kerap mengigau dan tiba-tiba berbicara sendiri.
“Dia suka tiba-tiba ngelindur ngomong sendiri gitu. Jadi aku kaget, serem gitu,” kata Vicy Melanie, ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (5/11).
“Bukan ngorok ya, tetapi ngigo kencang banget. Kadang teriak, jadi lucu sih,” sambungnya.
Vicy bahkan mengatakan bahwa suaminya itu terkadang suka tertawa sendiri.
“Jadi aku bangun lihat dia lagi ketawa, tetapi matanya tidur,” ungkap Vicy.
Kevin Aprilio dan Vicy Melanie menikah di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada 25 Oktober 2020 lalu.
Mereka memutuskan menikah setelah lima tahun berpacaran. (jlo/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Istri Kevin Aprilio, Vicy Melanie mengaku kaget dengan kebiasaan buruk sang suami saat tertidur.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Nikmati Peran Sebagai Ayah, Kevin Aprilio Kini Pengin Cepat Pulang
- Begini Kebahagiaan Addie MS dan Memes Punya Cucu Pertama
- Vicy Melanie Melahirkan Anak Pertama, Kevin Aprilio Curhat Begini
- Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Umumkan Nama Anak Pertama
- Selamat, Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Dikaruniai Anak Pertama
- Thariq Halilintar Bagikan Momen Tidur Bersama Aaliyah Massaid, Duh Mesranya