Istri Bos Gula Akui Serahkan Rp 100 Juta ke Irman Gusman

jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa suap rekomendasi kuota distribusi gula impor, Memi mengaku pernah memberi uang ke Irman Gusman semasa masih menjadi ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Jumlah uangnya adalah Rp 100 juta.
Menurut Memi, uang itu sebagai ucapan terima kasih karena Irman telah membantu perusahaannya, CV Semesta Berjaya mendapat jatah pembelian gula impor dari Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk didistribusikan ke Sumbar.
"Sebagai tanda terima kasih," kata Memi saat menjalani pemeriksaan sebagai terdakwa di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa (29/11).
Menurut Memi, saat itu perusahaannya tengah mengalami kebuntuan karena tidak bisa mendapat kuota distribusi gula impor. Karenanya CV Semesta Berjaya menempuh segala cara, termasuk meminta bantuan Irman. "Kami bisa menceritakan kepada Pak Irman Gusman," ujar Irman.
Hanya saja Memi mengakui, kala itu tidak menyampaikan ke Irman bahwa bungkusan yang diberikan berisi uang Rp 100 juta. Memi mengaku saat itu hanya menyebut bungkusan itu sebagai oleh-oleh.
"Waktu mau pulang, ini ada sedikit oleh-oleh. Saya ambil dari kantong di bawah, simpan ke meja Pak Irman," katanya.
Memi mengaku tidak tahu apakah Irman juga mengetahui bahwa bungkusan yang diberikan itu berisi uang. "Saya tidak tahu Yang Mulia, karena saya membawanya dalam kantong," papar istri Direktur Utama CV Semesta Berjaya Xaveriandy Sutanto itu.(boy/jpnn)
JAKARTA - Terdakwa suap rekomendasi kuota distribusi gula impor, Memi mengaku pernah memberi uang ke Irman Gusman semasa masih menjadi ketua Dewan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya