Istri dan Anak Berobat, Tukang Parkir Tewas di Rumah
jpnn.com - JAMBI - Warga Lorong Jahit Lebak Bandung Jelutung digegerkan dengan ditemukannya Askar Saleh (59) yang sudah tidak bernyawa lagi sekitar pukul 06:00, Sabtu (23/5) kemarin.
Aziz, Ketua RT setempat mengatakan, sehari sebelumnya Askar mengeluh sakit. Askar yang sehari-harinya bekerja sebagai tukang parkir di depan Xaverius Kota Jambi ini pulang lebih awal. Kepada temannya, Askar mengeluh kurang enak badan.
Biasanya Askar baru pulang malam hari, namun hari itu 07.00 pagi sudah pulang. "Tanda-tandanya memang sudah nampak Bang, Jumat kemarin dio kerjo balek cepat," ujar Aziz pada Jambi Independen (JPNN Group).
Aziz mengatakan, Askar yang sudah dua tahun tinggal di kontrakan tersebut memang sendirian sejak lima hari lalu. Istri dan anak-anaknya ke Padang untuk berobat. Kepada istrinya, Askar sempat menelepon dan mengeluh sakit di bagian dada. Dari catatan riwayatnya Askar memang menderita penyakit jantung.
Kanit Reskrim Ipda Edison mengatakan, pihaknya pun sudah memanggil tim forensik untuk memeriksa tubuh Askar. Dari hasil pemeriksaan memang tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.
Dari hasil TKP pun tidak ditemukan tanda-tanda mencurigakan seperti bekas congkelan ataupun lainnya. "Laporan dari Forensik Polresta Jambi menyebutkan Askar meninggal memang karena murni serangan jantung," ujar Edison. (cr02/rtn)
JAMBI - Warga Lorong Jahit Lebak Bandung Jelutung digegerkan dengan ditemukannya Askar Saleh (59) yang sudah tidak bernyawa lagi sekitar pukul 06:00,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom