Istri Ganjar Pranowo Siti Atikoh jadi Peserta Tokyo Marathon 2023, Nostalgia
jpnn.com - TOKYO - Istri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Siti Atikoh bakal mengikuti Tokyo Marathon 2023 pada Minggu (5/3).
Siti Atikoh pun mengenang nostalgia di Tokyo. Dia pernah menempuh pendidikan di Negeri Sakura itu pada 2007.
"Keikutsertaan saya di Tokyo Marathon 2023 ini sebagai bentuk nostalgia. Saya pernah kuliah di Tokyo 2007," kata Atikoh seperti dalam keterangan pers, Sabtu (4/3).
Sebelum Tokyo Marathon dimulai, Atikoh dan ratusan pelari lainnya asal Indonesia terlebih dulu berkumpul di Wisma Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).
Di sana, para pelari disambut langsung oleh Dubes RI untuk Jepang Heri Akhmadi beserta istri.
Tak hanya itu, para pelari juga diberi santapan "carbo loading" yang memang dibutuhkan sebagai asupan energi sebelum maraton.
Atikoh pun mengaku sangat senang dengan sambutan luar biasa dari pihak KBRI ini.
"Waktu itu (kuliah di Tokyo), bisa berfoto di KBRI saja sudah senang luar biasa, apalagi malam ini bisa bersilaturahmi dengan Bapak Dubes Heri Akhmadi beserta Ibu dan para pelari Indonesia lainnya," katanya.
Istri Ganjar Pranowo Siti Atikoh senang bisa bernostalgia di Tokyo dan mengikuti Tokyo Marathon 2023.
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya