Istri Ikhlas Mandala Shoji Ditahan
jpnn.com, JAKARTA - Maridha Deanova Safrina ikhlas suaminya, Mandala Shoji divonis penjara terkait kasus kampanye hitam, beberapa waktu lalu.
Dia yakin, apa yang dijalani sang suami bukti kasih sayang Tuhan agar lebih taat beribadah.
"Allah sayang sama suamiku untuk lebih konsentrasi beribadah. Selama ini kan sibuk dengan duniawi. Aku yakin Allah Maha baik, biar dia dekat lagi sama Allah," kata Deanova saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Baca juga: Mandala Shoji Akhirnya Menyerahkan Diri ke Kejaksaan
Deanova juga tak masalah tak bisa bersama dengan sang suami selama tiga bulan ke depan. Sebab menurutnya, dia sudah terbiasa ditinggalkan sang suami yang sibuk dengan kegiatannya. "Sudah terbiasa ditinggal juga," tukasnya.
Meski begitu, Deanova tetap merasa berat berpisah dengan sang suami. Apalagi dia harus mengurus empat anak seorang diri.
Baca juga: Gegara Kampanye Hitam, Mandala Shoji Divonis 3 Bulan Penjara
"Kalau kangen ya aku ngadu sama Allah. Aku yakin Allah punya rencana indah untuk kami. Aku ikhlas," tutur Deanova.
Maridha Deanova Safrina ikhlas suaminya, Mandala Shoji divonis penjara terkait kasus kampanye hitam.
- Waspadai Kampanye Hitam Pada Pilkada 2024
- Tim Pemenangan Janjikan Ridwan Kamil-Suswono Tak Akan Kampanye Hitam, Bertarung dengan Adil
- Direktur Erapol Ingatkan Kampanye Hitam seperti di Jateng Berpotensi Memecah Belah
- Cooling System Pilkada, Polres Rohul Gandeng Mahasiswa Suarakan Tolak Kampanye Hitam
- Wandik Diserang Kampanye Hitam Karena Potensi Keterpilihannya Besar
- Aktivis Mahasiswa Rumah Kebangsaan Jatim Kecam Kampanye Hitam di Pemilu 2024