Istri Mau Menikah Lagi, Suami Gantung Diri di Sel Tahanan
jpnn.com - HAMPARAN PERAK - Suwasdi alias Adi, 31, nekat gantung diri di sel tahanan Polsek Medan Labuhan, Sumut, lantara mendapat kabar istrinya mau menikah lagi.
Adi ditemukan tewas tergantung dengan leher terikat kain, Rabu (9/11).
Kematian tahanan kasus penggelapan sepeda motor ini diketahui sekitar pukul 05.50 WIB.
Zainal, 34, tahanan yang satu sel dengannya, adalah orang yang pertama kali menemukannya.
Melihat itu, Zainal pun berteriak. Personil kepolisian yang mengetahuinya lalu membuka pintu sel tahanan.
Oleh petugas jasad kemudian diturunkan serta dievakuasi ke RS Bhayangkara Medan.
Zainal menuturkan, perbuatan nekat korban diduga dipicu karena kecewa terhadap Irianti (28), istrinya yang dikabarkan akan menikah lagi dengan pria lain.
"Dua hari lalu ada orang yang membesuk dia, terus bilang kalau istrinya mau kawin lagi, mungkin karena itu dia stres," tuturnya.
HAMPARAN PERAK - Suwasdi alias Adi, 31, nekat gantung diri di sel tahanan Polsek Medan Labuhan, Sumut, lantara mendapat kabar istrinya mau menikah
- Jika Koridor 1 Transjakarta Dihapus, Harga Tiket MRT Jakarta Bakal Disesuaikan
- Pemkab Biak Numfor Merealisasikan Pembayaran Tunjangan Sertifikasi Guru 2024
- Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
- Juhana: Jangan Sampai Ada Kisah Oemar Bakri di Kota Bogor
- AQUA Elektronik Menyalurkan Bantuan Kepada Korban Bencana Alam di Sukabumi
- Penikam dan Penggorok Leher Guru di Kampar Tertangkap