Istri Meninggal, Derry Drajat: Saya Nggak Sanggup

jpnn.com - JAKARTA - Duka mendalam masih terlihat jelas di wajah aktor Derry Drajat lantaran istri tercinta Afnenda Asril meninggal dunia, Senin (1/2) kemarin. Afnenda meninggal karena menderita kanker payudara sejak tiga tahun lalu.
"Siapa yang sanggup untuk kehilangan seorang istri? Saya pun nggak sanggup sebetulnya, saya juga manusia biasa," ungkap Derry usai pemakaman almarhum istrinya di Tanah Kusir.
Meski terlihat begitu kehilangan dan terpukul ditinggal orang yang sangat disayangi, pria asal Bandung ini mencoba untuk terlihat tetap tabah di depan keempat anaknya.
"Saya juga manusia lemah, tapi kalau Allah sudah memanggil, saya tidak punya kuasa apa-apa. Saya hanya bisa berusaha tabah," kata pria 46 tahun ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Duka mendalam masih terlihat jelas di wajah aktor Derry Drajat lantaran istri tercinta Afnenda Asril meninggal dunia, Senin (1/2) kemarin.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengalaman Buruk Saat Pacaran, Prinsa Mandagie Sampai Trauma
- Nyaris Bercerai, Sheila Marcia dan Suami Kini Makin Lengket
- Andien Tidak Sabar Tampil di International Golo Mori Jazz 2025
- Rumah Kebanjiran Pertama Kali, Baim Wong: Jadi, Mengerti...
- Kabar Paula Verhoeven Menangis Saat Sidang Cerai, Kuasa Hukum Beri Penjelasan
- Tampil Glamor di Persidangan, Hotman: Biar si Botak Lihat, Enaknya jadi Pengacara Sukses