Istri Nazaruddin Ungkap Pembelian Harier Atas Nama Anas

jpnn.com - JAKARTA - Istri bekas Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin, Neneng Sri Wahyuni menyatakan ada pembelian mobil Toyota Harrier pada bulan September 2009. Mobil itu diketahui atas nama mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.
"Saya tahu karena dia (pihak Duta Motor) melihatkan pesanan ordernya. Memang ada nama Pak Anas di situ," kata Neneng saat bersaksi dalam persidangan Anas di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (18/8).
Mendengar jawaban Neneng, Anas menanyakan apakah atas nama Anas atau Nazar. "Anas Urbaningrum," ujar Neneng menegaskan.
Setelah pihak Duta Motor memperlihatan pesanan order dan meminta pembayaran, Neneng menelepon Nazaruddin. "Suami bilang itu memang mobil untuk Mas Anas tolong dibayar. Uang dari mana? Pak Nazar bilang minta ke Marisi," tuturnya.
Setelah itu, Neneng bertemu dengan Marisi. Marisi bilang kepada Neneng bahwa ada uang Rp 700 juta yang dititipkan Nazaruddin.
"Pak Marisi bilang Rp 150 juta ada cashnya sisanya Rp 520 juta dibayarkan pake cek Pasific," ucap Neneng.
Neneng awalnya tidak mengetahui soal sumber uang itu. Namun belakangan dia mengetahui bahwa uang itu berasal dari Hambalang. "Saya baru tahu belakangan ini uang itu dari Hambalang," tandasnya. (gill/jpnn)
JAKARTA - Istri bekas Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin, Neneng Sri Wahyuni menyatakan ada pembelian mobil Toyota Harrier pada bulan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia