Istri Polisi Selingkuh, Suami: Keputusan Sudah Bulat

jpnn.com - TERNATE - Askin yang juga seorang anggota kepolisian ini terpaksa melaporkan sang istri, Ati Djohar alias Ati (36), Jumat (30/9) ke Mapolsek Ternate Selatan.
Ati diduga telah menjalin hubungan gelap dengan pria lain berinisial RD. Hal itu terungkap dari pernyataan Kasubag Perundang-undangan pada Bagian Hukum dan Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat.
“Dilaporkan karena diduga telah menjalani hubungan gelap dengan pria lain berinisial RD,” katanya dilansir Malut Post (JPNN Group).
Askin dan Ati yang juga seorang pegawai negeri sipil di Kabupaten Halmahera Barat sudah membangun rumah tangga selama 10 tahun. Ya, rumah tangga harus rela kandas lantaran adanya orang ketiga.
”Saya tetap akan ceraikan istri saya, apapun alasan dia. Tekad saya sudah bulat,” tutur Askin di hadapan anggota polisi yang piket di Mapolsek Ternate Selatan.
Askin tak ragu-ragu dengan keputusannya untuk menceraikan istrinya. Dia pun kemudian membuat laporang tentang perselingkuhan dengan terlapor istrinya Ati dan Roy.
”Laporannya sudah kita buat. Laki-lakinya (Roy, red) sudah kita amankan. Nanti kita panggil yang perempuan (Ati, red). Sementara dia (Ati, red) ada di Halbar,” kata Kanit Binmas Polsek Ternate Selatan Aiptu Amrin Jolo.(JPG/fri/jpnn)
TERNATE - Askin yang juga seorang anggota kepolisian ini terpaksa melaporkan sang istri, Ati Djohar alias Ati (36), Jumat (30/9) ke Mapolsek Ternate
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan