Istri Sendiri Ditonjok Mukanya, Gara-gara Facebook
jpnn.com - GORONTALO – Nasib tragis dialami NM alias Nov (45). Warga Kota Gorontalo itu ditinju suaminya sendiri, RM alias Ron.
Pemicunya masalah sepela. Ron menuduh Nov memblokir akun facebooknya.
Ceritanya begini. Kamis (28/4), RM alias Ron tengah asyik memainkan smarphone miliknya.
Saat mencoba buka facebook, ternyata tak bisa masuk. Ron pun menduga akunnya ada yang blokir. Sialnya lagi, yang jadi tertuduh adalah sang istri.
Tanpa tanya-tanya dulu, Ron langsung marah-marah, dan mempertanyakan alasan sang istri memblokir akun facebook miliknya.
Kemarahan yang sudah tak terkontrol, akhirnya berujung pemukulan terhadap Nov. Alhasil, wajah Nov dibuat memar karenanya. Akhirnya, Nov mengadukan suami tercinta ke Polres Gorontalo Kota.
Kapolres Gorontalo Kota AKBP Rony Yulianto SIK SH menagatakan, pihaknya segera mungkin akan memanggil suami korban, yang menjadi pelaku pada kasus KDRT ini.
Namun jika dalam proses pemeriksaan, kedua belah pihak masih bisa dimediasi, maka proses kasus tersebut akan kami hentikan.
- Kasus Kematian Dokter Aulia Risma, Kaprodi PPDS Anestesiologi Undip Jadi Tersangka
- Bea Cukai Tegal Musnahkan Lima Juta Batang Rokok Ilegal
- Kerugian Negara Kasus Korupsi SPPD Fiktif DPRD Riau Lebih dari Rp 130 Miliar
- Aset Sandra Dewi Ikut Dirampas Negara, Kuasa Hukum Harvey Moeis Tak Terima
- Polda Metro Jaya Turunkan Tim Selidiki Temuan Mayat di TPU Menteng Pulo
- Polisi Buru Pelaku Penganiayaan Sopir dan Penumpang Ojol di Cibiru Hilir