Istri Serong Segera Menjanda, Minta Pesangon Rp 40 Juta

Istri Serong Segera Menjanda, Minta Pesangon Rp 40 Juta
Ilustrasi: Fajar Krisna/Radar Surabaya

jpnn.com, SURABAYA - Seorang istri warga Surabaya -sebut saja Karin- harus menerima buah dari perselingkuhannya. Perempuan paruh baya itu dipergoki suaminya saat sedang selingkuh.

Karin (44) bersuamikan Donwori -bukan nama sebenarnya- yang konon jarang pulang. Karin pun laksana jablai.

Butuh kehangatan membuat Karin berselingkuh dengan pria lain hingga akhirnya ketahuan dan masalahnya berlanjut ke Pengadilan Agama (PA) Kelas 1A Surabaya untuk proses cerai. Tapi, urusan Karin tak hanya masalah pegat.

Kini, Karin juga punya tuntutan lain. Dia menuntut uang Rp 40 juta sebelum menjanda.

“Itu gantinya selama ini dia gak ngasih nafkah," katanya saat berada di kantor pengacara dekat PA Kelas 1A Surabaya, awal pekan lalu. 

Karin justru menuding Donwori sebagai penyebab keretakan rumah tangganya. Menurutnya, Donwori sebagai suami tidak bertanggung jawab.

Donwori yang berprofesi sebagai sopir, kata Karin, tak akan pulang ke rumah kecuali pas akhir bulan. Itulah yang membuat Karin butuh kehangatan dari pria lain.

Akhirnya, Karin berkencan dengan sorang pria yang dikenalkan oleh koleganya. Sebut saja pria idaman lain (PIL) teman kencan Karin itu bernama Donjuan.

Seorang istri yang ketahuan berselingkuh bukannya meminta maaf, tapi malah memarahi suami yang jarang pulang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News