Isu Korupsi Tetap jadi Jualan PD di Pemilu 2014
Sabtu, 15 Desember 2012 – 18:23 WIB

Isu Korupsi Tetap jadi Jualan PD di Pemilu 2014
BOGOR - Ketua Umum DPP Partai Demokrat (PD) Anas Urbaningrum tak risau dengan banyaknya kader Demokrat yang terjerat korupsi. Bahkan dengan fakta tersebut, isu pemberantasan korupsi tetap menjadi jualan PD di Pemilu 2014 mendatang untuk meraup suara pemilih.
Mantan ketua umum Pengurus Besar (PB) HMI itu menjelaskan partainya tidak pernah goyah dalam pemberantasan korupsi. Kata dia, isu penuntasan korupsi tetap menjadi prioritas utama partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
"PD tidak bergeser seinci pun dalam pemberantasan korupsi. Ini tetap menjadi poin penting dan tetap menjadi tema di Pemilu 2014," kata Anas kepada wartawan pada acara konferensi pers usai penutupan Silaturahmi Nasional (Silatnas) PD di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/12).
Dalam pembiayan kampanye politik pun, Anas berjanji tidak akan menggunakan dana yang tidak jelas asalnya. "Tidak hanya di pemenangan Pemilu, tapi juga kegiatan kepartaian non-pemilu, PD selalu menggunakan dana halal." ucapnya. (awa/jpnn)
BOGOR - Ketua Umum DPP Partai Demokrat (PD) Anas Urbaningrum tak risau dengan banyaknya kader Demokrat yang terjerat korupsi. Bahkan dengan fakta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah