Isu Kudeta SBY Menguat, Konflik Meningkat
Pastikan Pelakunya Kopassus, TNI-Polri Diminta Investigasi
Sabtu, 23 Maret 2013 – 16:04 WIB
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR, Eva Kusuma Sundari mengutuk peristiwa penembakan empat tahanan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Cebongan, Sleman, Yogyakarta. Ia meminta polisi dan TNI melakukan investigasi yang serius, sehingga para pelaku penembakan tersebut dapat segera ditangkap.
Menurutnya, investigasi ini juga bisa menghindari spekulasi yang bersifat politis atas kejadian ini. "Mengingat ini timing krusial (isu kudeta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono) sekaligus tahun politik," ujar Eva kepada JPNN, Sabtu (23/3).
Eva menyatakan, polisi dan TNI harus melakukan sweeping terhadap kelompok-kelompok sempalan atau preman bersenjata. Sebab menurut politisi PDI Perjuangan tersebut masyarakat berhak mendapatkan rasa aman terutama dari para aparat dan oleh aparat keamanan.
Peristiwa pembunuhan empat orang tahanan tersebut juga amat riskan bagi kewibawaan TNI. Apalagi kata Eva, jika kejadian itu dilakukan oleh oknum terkait instansi yang akan merusak nama lembaga.
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR, Eva Kusuma Sundari mengutuk peristiwa penembakan empat tahanan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Cebongan,
BERITA TERKAIT
- Berdikari Berkomitmen Beri Harga Terjangkau untuk Daging Ayam hingga Kerbau
- Demi Perbaikan Hukum, Presiden Prabowo Disarankan Mencopot Jenderal Listyo
- IPW Minta Masyarakat Menunggu Hasil Penyelidikan Kasus Penembakan di Semarang
- Prarekonstruksi Polisi Tembak Siswa SMKN 4 Semarang, Ada 3 Lokasi
- Tok, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Tom Lembong
- Jaksa Dianggap Mengambil Alih Kewenangan Penyidikan di Kasus Korupsi Timah