Isu Penculikan Merebak di Gorontalo
Jumat, 14 Januari 2011 – 10:35 WIB
GORONTALO – Merebaknya isu aksi penculikan yang disertai pembunuhan oleh orang tak dikenal alias gola mendapat perhatian khusus Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail. Berkaitan hal tersebut, Gubernur menginstruksikan kepada seluruh camat, kepala desa/lurah untuk memberikan penjelasan kepada warga secara benar dan tepat terkait isu gola (penculikan). Sehingga warga bisa nyaman dan tenang menjalankan aktivitas. "Saya tahu gola ini sejak kecil. Tapi yang saya tahu gola ada disaat musim paceklik, kalau masa paceklik sudah rawan, maka gola akan turun ambil pisang. Bukan ambil organ tubuh seperti disms itu," ujar Gubarnur.
“Beberapa hari terakhir daerah Gorontalo disibukkan dengan isu gola. Banyak warga yang takut dan resah dengan isu tersebut. Hal ini tentu berkaitan erat dengan masalah keamanan,” kata Gubernur Gusnar Ismail seperti dilansir Gorontalo Post (Grup JPNN), Jumat (14/1).
Baca Juga:
Gubernur menegaskan isu tersebut tidak benar. Oleh karena itu ia meminta kepada semua jajaran aparat pemerintah terutama camat dan kades/lurah agar dapat memberikan pejelasan kepada warga kalau isu ini tidak benar dan tidak ada bukti terkait dengan dugaan kejahatan gola seperti isu yang beredar dimasyarakat.
Baca Juga:
GORONTALO – Merebaknya isu aksi penculikan yang disertai pembunuhan oleh orang tak dikenal alias gola mendapat perhatian khusus Gubernur Gorontalo
BERITA TERKAIT
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri