Isu Telur Palsu Resahkan Pedagang
Ya, telur ayam ras bisa dipalsukan. Mulai dari bentuk hingga isinya. Telur ayam palsu yang ditengarai berasal dari Tiongkok ini dibuat dari beberapa bahan kimia. Seperti asam benzoat, kalsium karbonat, kalsium klorida, pati, damar, gelatin, tawas dan produk tambahan kimia lainnya. Sementara untuk alat pembuatannya, berupa wadah, cetakan telur (2 jenis ukuran, 1 ukuran oval untuk putih telur dan 1 ukuran bulat untuk kuning telur), dan alat bantu lainnya.
Kasus merebaknya telur ayam palsu ini sudah lama terjadi. Pada 2008, di Surabaya beredar telur ayam palsu sintesis. Pertama kali ditemukan di sebuah SD di Dapukan, Surabaya Utara. Setelah itu, kasus ini sempat tak terdengar lagi.
Kepala Disperindagkop Balikpapan Doortje Marpaung menuturkan, pihaknya memang belum mendengar telur ayam palsu itu beredar di Balikpapan.
"Saya belum mendengar, kalau ada di Balikpapan. Tapi saya akan mencoba melakukan pemeriksaan ke lapangan, ketika mendengar hal ini," ujarnya, seperti diberitakan kemarin.
Informasi yang dihimpun media ini, bahan-bahan pembuat telur ayam sintesis itu, seperti asam benzoat, bahan coagulating, dan juga tawas, jika dikonsumsi bersifat karsinogen (pemicu kanker).
Sementara itu, jika dikonsumsi jangka panjang, maka dapat menyebabkan demensia. Penderita demensia ini, sering tidak dapat berpikir dengan baik dan berakibat tidak dapat beraktivitas dengan baik. Lambat laun akan kehilangan kemampuan untuk menyelesaikan permasalahan dan perlahan menjadi emosional, sering hal tersebut menjadi tidak terkendali. Selain itu dapat menimbulkan banyak penyakit lainnya, seperti stroke, Alzheimer, penyakit Creutzfeldt-Jakob, Huntington, Parkinson, hingga AIDS. (*/roe/far/k7)
SAMARINDA-Masyarakat perlu waspada dalam memilih telur. Belakangan beredar kabar adanya telur palsu di pasaran. Telur ini terbuat dari bahan-bahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cagub Sumsel Mawardi Yahya Nyoblos di TPS 08 Gandus Palembang
- Memastikan Pilkada Berjalan Lancar, Irjen Iqbal Tinjau TPS di Pekanbaru
- Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada, Anggota Polres MBD Berjalan Kaki 3 Jam
- Gunung Semeru Erupsi 3 Kali, Tinggi Letusan hingga 1.000 Meter
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya