Isyana Sarasvati, Sukses Berkat Hukuman 10 Ribu Jam

jpnn.com - JAKARTA – Tak ada jalan pintas untuk meraih kesuksesan. Hal itu juga dialami Isyana Sarasvati. Wanita cantik yang melambung berkat lagu bertajuk Tetap Dalam Jiwa itu juga mendapat tempaan keras sebelum sukses seperti saat ini.
Isyana mengaku menerapkan hukuman sepuluh ribu jam sejak kecil. Menurut wanita 22 tahun itu, seseorang harus melakukan kegiatan yang ditekuni minimal sepuluh ribu jam untuk sukses.
Isyana mulai berlatih musik ketika menginjak tujuh tahun. Saat itu, dia berlatih selama 8-12 jam per hari. Selain itu, dia juga sudah terbiasa menjalani karantina agar bisa berlatih lebih fokus.
”Secara teknis, ibu yang menghitung. Asumsinya, sepuluh ribu jam terpenuhi saat saya berusia 15 tahun,” ucap Isyana baru-baru ini.
Perjuangan Isyana tak sia-sia. Lagu ciptaannya bertajuk Wings of Yor Shadow masuk 12 besar komposisi terbaik dalam sebuah festival musim internasional di Jepang. Saat itu, Isyana baru menginjak 15 tahun. (ina/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi