Isyarat Ical Pinang Mahfud Untuk Pilpres
Jumat, 10 Februari 2012 – 04:24 WIB
JAKARTA - Sosok Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD kembali mencuri perhatian sebagai salah satu kandidat calon Wakil Presiden dari Partai Golongan Karya. Perhatian itu muncul setelah adanya pertemuan antara Mahfud dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar yang juga kandidat Calon Presiden Aburizal Bakrie.
Pertemuan terbuka antara Mahfud dengan Ical terjadi dalam forum seminar Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII) di Hotel Sahid, Jakarta, Kamis (9/2). Keduanya tampak akrab dan duduk berdampingan selama pembukaan seminar.
Dalam seminar itu, Ical -sapaan akrab Aburizal- didapuk menjadi pembicara utama untuk menyampaikan pidato terkait pandangan politik, ekonomi dan hukum. Mahfud sendiri merupakan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat IKA UII.
Dalam pidatonya, Ical memuji UII sebagai salah satu kampus swasta terbaik di Indonesia. Tolok ukurnya sangat jelas. Menurut Ical, UII kini menjadi salah satu kampus yang menempati 50 besar sebagai kampus terbaik di Asia Tenggara. "Penilaian kampus ini sangat terukur, tentunya UII adalah salah satu universitas terbaik di Indonesia," ujar Ical.
JAKARTA - Sosok Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD kembali mencuri perhatian sebagai salah satu kandidat calon Wakil Presiden dari Partai Golongan
BERITA TERKAIT
- Berpesan ke Pendukungnya, Anies: Jangan Berubah Hanya karena Ada Pembagian, Hati-Hati
- Anies Optimistis Pramono-Rano Meraih Kemenangan di Pilkada Jakarta
- Ditantang Ketum Jakmania, Ridwan Kamil Pamer Pakai Jersi Persija
- Gegara Kelakar soal Janda, Ridwan Kamil Dinilai Merendahkan Perempuan
- Simulasi Pemungutan Suara Gambaran Kesiapan di Lapangan
- Pemkot Madiun Antisipasi Gangguan Objek Vital Jelang Pemungutan Suara