Italia Akhirnya Gunakan Teknologi Garis Gawang

jpnn.com - MILAN – Sepakbola Italia bakal semakin lekat dengan kemajuan teknologi. Pasalnya, Italia akan menerapkan teknologi garis gawang. Teknologi itu akan dicoba dalam Trofeo TIM di Reggio Emilia 12 Agustus nanti.
Inilah kali pertama Italia menerapkan teknologi canggih itu. Selama ini, desakan penggunaan tekonologi garis gawang memang sudah menguat setelah beberapa gol melahirkan kontroversi.
Selama ini, Italia memang kalah dibandingkan Premier League. Sebagaimana diketahui, Premier League musim lalu sudah menerapkan teknologi garis gawang dalam semua pertandingan.
Sementara, Italia baru menggunakannya mulai musim 2015/2016 nanti. Di sisi lain, Trofeo TIM akan mempertemukan tiga tim. Yakni, Sassuolo selaku tuan rumah, Inter Milan dan AC Milan. (jos/jpnn)
MILAN – Sepakbola Italia bakal semakin lekat dengan kemajuan teknologi. Pasalnya, Italia akan menerapkan teknologi garis gawang. Teknologi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Jadwal All England 2025: Sabar/Reza Jumpa Lawan Berat. Menanti Tuah Hendra Setiawan