Italia Tanpa Gelandang Tangguh di Piala Eropa
jpnn.com - MILAN – Tim nasional Italia dipastikan tak akan bisa menggunakan tenaga Claudio Marchisio di Piala Eropa 2016. Gelandang Juventus itu harus absen karena mengalami cedera lutut.
"Saya berbicara dengan Marchisio dan dia cukup tenang. Kekecewaan terbesar dia melewatkan Piala Eropa 2016," kata pelatih Juventus Massimiliano Allegri seperti dilansir Football Italia, Selasa (18/4).
Marchisio diyakini Allegri bakal kembali dengan motivasi yang lebih kuat. Dia pun memperkirakan pada September nanti Marchisio sudah bisa merumput kembali.
"Lemina dan Hernanes bakal menjadi opsi untuk peran di depan lini pertahanan. Lemina cukup baik, tapi dia perlu meningkatkan sisi defensif. Hernanes? Bisa jadi dia pilihan terbaik," pungkas Allegri. (epr/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 8 Pemain yang Hidupnya Berubah Setelah Euro 2016
- Inilah 5 Gol Terbaik Euro 2016
- Simak Saran Legenda Jerman untuk Podolski dan Schweinsteiger
- WOW, Ternyata Total Penonton Euro 2016 Fantastis Banget, Ini Angkanya...
- Ronaldo Tak Hanya Jago Olah Bola, Dia Juga Dermawan
- Mengejutkan! Legenda Prancis Sebut Griezmann Tak Layak Jadi Pemain Terbaik Euro 2016