Italia vs Spanyol: Luis Enrique Bela Dua Pemainnya Usai Gagal Mengeksekusi Penalti

Italia vs Spanyol: Luis Enrique Bela Dua Pemainnya Usai Gagal Mengeksekusi Penalti
Pelatih Spanyol Luis Enrique (kiri) coba menghibur dua anak asuhnya. Foto: Twitter @EURO2020

jpnn.com, LONDON - Spanyol harus mengakui keunggulan Italia di semifinal EURO 2020 usai takluk via adu penalti setelah di waktu normal bermain imbang 1-1.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Rabu (7/7) Spanyol tertinggal terlebih dahulu lewat gol Federico Chiesa di menit ke-60.

Tim Matador -julukan Timnas Spanyol- baru bisa membalas pada menit 80' lewat aksi Alvaro Morata yang di laga ini memulai masuk dari bangku cadangan.

Permainan alot kedua tim membuat laga harus berlanjut hingga babak adu penalti, di mana dua penendang Spanyol, yaitu Dani Olmo serta Alvaro Morata gagal menjalankan tugasnya dengan baik.

Sedangkan Italia hanya Manuel Locatelli yang gagal mengeksekusi penalti, dan empat penendang lainnya seperti Andrea Belotti, Leonardo Bonucci, Federico Bernardeschi, dan Jorginho semuanya berhasil menceploskan bola ke gawang Spanyol.

Hasil ini membuat Spanyol harus takluk 2-4 usai hanya Gerard Moreno dan Thiago Alcantara yang berhasil menjebol jala Donnarumma di babak adu penalti.

Pelatih Spanyol Luis Enrique tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya yang telah memberikan segalanya di pertandingan tadi.

"Sayar pikir pemain kami tampil luar biasa di laga ini. Saya harus memuji mereka, sudah saatnya kami beristirahat sekarang," ujarnya.

Spanyol harus mengakui keunggulan Italia di semifinal EURO 2020 usai takluk via adu penalti. Dua algojo Tim Matador gagal menjalankan tugasnya di laga ini

Sumber Uefa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News