ITB dan Coway Berkolaborasi Mencetak Inovator Muda Dalam Hal Pemurnian Air

Diharapkan WQL tidak hanya berfungsi sebatas sarana edukasi bagi pelanggan Coway terkait kualitas air, tetapi menjadi pilar masa depan untuk lingkungan yang bersih dan sehat.
Coway Future Water Innovator Scholarship menjadi sorotan utama.
Setelah menjadikan pemberian beasiswa untuk ITB sebagai program tahunan. Kali ini, beasiswa secara khusus ditujukan untuk mahasiswa Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan yang mendalami penelitian terkait pengolahan air.
Selain dalam bentuk beasiswa, Coway juga memberikan donasi berupa water purifier, dan air purifier yang ditempatkan di Masjid Al-Jabbar dan Gedung Kuliah Umum, yang masih berada di area kampus ITB Jatinangor.
Menurut Presiden Direktur Coway Indonesia, Tony Cho, rangkaian program CSR untuk ITB merupakan manifestasi Coway untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik, sehingga masyarakat luas dapat menikmati air dan udara bersih yang merupakan hak dasar setiap orang. (rdo/jpnn)
Coway - perusahaan pemurni air dan udara asal Korea Selatan, kembali menggandeng ITB dalam kolaborasi pengelolaan Coway Water Quality Laboratory (WQL).
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- ITB Terima 1.911 Calon Mahasiswa dari Jalur SNBP, Paling Favorit Fakultas Ini
- Heboh #KaburAjaDulu, Begini Tanggapan Dosen ITB
- Coway Resmi Perkenalkan 2 Inovasi Terbaru Pemurni Air
- Pakar Bisnis ITB: Kasus Fraud eFishery Rusak Ekosistem Startup Lokal
- Gandeng ITB, IDSurvey Kembangkan Green Leadership di Kalangan Mahasiswa
- Coway Donasikan Water Purifier ke 35 Masjid di Jabodetabek