ITB Menduga Klem Jembatan Aus
Rabu, 30 November 2011 – 05:35 WIB
JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) akan menerjunkan tim Pusat Mitigasi Bencana untuk meneliti penyebab putusnya jembaran Kertanegara II di Tenggarong, Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur. Tim ITB akan bekerjasama dengan Polri untuk meneliti penyebab ambruknya jembatan yang baru berusia sepuluh tahun tersebut pada Sabtu (26/11).
Guru Besar Rekayasa Struktur ITB Bambang Budiono mengatakan, ada banyak penyebab runtuhnya jembatan gantung yang selama ini menjadi ikon Kutai Kertanegara tersebut. Salah satu dugaan yang paling kuat adalah lepasnya klem pengikat kabel-kabel gantung yang menghubungkan dek jembatan dengan kabel suspensi atau kabel utama penghubung dua tiang pancang.
Baca Juga:
Dugaan ini menguat karena di lapangan ditemukan fakta bahwa kabel-kabel gantung vertikal tersebut masih utuh dan ikut terjun ke sungai. Padahal, secara teknis, kabel vertikal tersebut seharusnya putus paling dulu sebelum dek jembatan rubuh. "Ini berarti masalahnya terjadi pada klem kabel," tutur Bambang ketika dihubungi, Selasa (29/11).
Bambang menegaskan, lepasnya klem tersebut bisa disebabkan karena klem sudah aus atau pemasangannya keliru. Bila klem sudah aus, ini berarti menyalahi pakem dalam rekayasa sipil yang mewajibkan komponen penyambung bahan harus lebih kuat dibandingkan bahan yang disambung.
JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) akan menerjunkan tim Pusat Mitigasi Bencana untuk meneliti penyebab putusnya jembaran Kertanegara II di
BERITA TERKAIT
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel