Itu Tampang Penipu Artis Fahri Azmi, Mencatut Nama Presiden Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Polisi menangkap pria berinisial AH, pelaku kasus penipuan terhadap artis Fahri Azmi dengan modus mencatut nama Presiden RI Joko Widodo.
Kabar penangkapan itu dibenarkan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Joko Dwi Harsono.
"Benar, anggota kami sudah mengamankan pelaku," kata Joko dalam keterangan tertulis, Minggu (29/8).
Polisi sempat kesulitan menangkap pelaku yang kerap berpindah tempat persembunyian.
Kanit Reskrim Umum Polres Metro Jakarta Barat AKP Avrilendy mengatakan bahwa pihaknya pada akhirnya bisa mengidentifikasi keberadaan pelaku.
"Tersangka kami amankan di salah satu rumah yang berada di kawasan Palembang, Sumatera Selatan," ujar Avrilendy.
Polisi belum menjelaskan secara detail mengenai hasil penangkapan pelaku.
Saat ini pelaku sudah diamankan di Mapolres Metro Jakarta Barat.
Pelaku kasus penipuan terhadap artis Fahri Azmi dengan modus mencatut nama Presiden Jokowi.
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?