Ivan Gunawan Akan Berangkat ke Uganda, Ini Tujuannya
Kamis, 02 Maret 2023 – 05:05 WIB

Ivan Gunawan saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (15/2). Foto: Romaida/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Ivan Gunawan berencana mengunjungi Uganda dalam waktu dekat.
Dia berangkat untuk melihat masjid yang dibangunnya di sana.
"Ini tahap persiapan (berangkat)," kata Ivan Gunawan dalam tayangan KH Infotainment di YouTube, Rabu (1/3).
Pria yang karib disapa Igun itu tidak sabar segera berangkat ke Uganda.
Ivan Gunawan ingin melihat bentuk masjid yang diberi nama Masjid Indonesia itu.
"Pengin melihat seperti antusias masyarakat di sana," jelas desainer kondang itu.
Ivan Gunawan berencana bakal berada di Uganda selama beberapa hari.
Sebab, dia belum melihat bentuk masjid tersebut sejak mulai dibangun hingga selesai.
Presenter Ivan Gunawan berencana mengunjungi Uganda dalam waktu dekat. Apa tujuannya?
BERITA TERKAIT
- Demi Impian Tinggal di Timur Tengah, Ivan Gunawan Belajar Bahasa Arab
- Pengin Bangun Mansion, Ivan Gunawan: Doakan Rezeki Deras Mengalir
- Ivan Gunawan Ingin Bangun Sebuah Mansion, Ini Alasannya
- Ivan Gunawan Ternyata Punya Impian Tinggal di Dubai
- Ivan Gunawan Rutin Belajar Bahasa Arab, Ini Alasannya
- Tren Busana Lebaran 2025, Ivan Gunawan Hadirkan Kingdom of Love