Ivan Gunawan, Kurang 15 Kg Lagi
Rabu, 12 Oktober 2011 – 08:17 WIB
Ivan Gunawan saat mengikuti acara Hitam Putih di Studio Hanggar, Jakarta, Selasa (11/10). FOTO : FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS
Ivan menjelaskan, sedot lemak yang dipakai menggunakan laser. Dan berhasil. Aman pula, katanya. "Nih, aku buktinya. Aman-aman aja tuh," lanjutnya.
Menjaga agar tidak naik lagi beratnya, dia mengurangi konsumsi nasi. Kalau sudah malam, dia berusaha tidak makan apa-apa. Perjalanan Ivan menjadi langsing masih lumayan jauh. Masih ada 15 kg lagi yang harus diturunkan. "Target masih ingin menurunkan berat 15 kilo lagi. Ya, mengingat pekerjaanku sering nongol di TV," ujar laki-laki keturunan Jawa-Tionghoa-Belanda itu.
Jalan sedot lemak dipilih Ivan karena pada dasarnya dirinya sirik dengan orang yang bisa gampang masuk toko dan beli baju. Lain sekali dengannya yang harus beli baju ke toko khusus. Atau harus manyun saat baju yang diincar tidak ada ukuran yang muat. "Sirik aja gitu sama orang yang bisa gaya. Masuk toko ini muat. Masuk toko itu muat. Bikin bete aja," ungkapnya. (jan/c9/ayi)
JAKARTA - Berbadan jumbo ternyata membuat Ivan Gunawan merasa tidak nyaman. Akhirnya, dia pun memilih sedot lemak untuk menurunkan berat badannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi