Ivan Gunawan Rugi Ratusan Juta Akibat Corona?
jpnn.com, JAKARTA - Presenter sekaligus desainer Ivan Gunawan mengalami kerugian hingga ratusan juta akibat mewabahnya virus corona atau COVID-19 di tanah air.
Selain job berkurang, nasib beberana gaun pernikahan buatannya juga terkatung-katung.
"Sebagai tukang jahit, gue sudah buat baju untuk pengantin. Rencananya itu nikahnya mau sebelum puasa. Terus tiba-tiba corona datang, batal deh nikahnya," kata Ivan Gunawan dalam acara Brownis, Selasa (14/4).
Pria 38 tahun itu menyebut sejumlah klien membatalkan pernikahan mereka. Sehingga baju yang dibuat Ivan Gunawan pun belum tahu kejelasannya.
Apalagi banyak di antaranya pakaian tersebut yang belum dibayar dan dilunasi. "Gue cek ternyata belum ditransfer," ucap teman dekat Ayu Ting Ting itu.
Ivan Gunawan berharap para klien punya kesadaran untuk melunasi baju pesanan. Sebab dirinya tidak menampik butuh uang untuk membayar karyawan sekaligus modal bahan busana.
"Untuk bapak dan ibu, datang ke butik baik-baik, saya sudah buatin bajunya. Saya juga punya karyawan, dan buat beli bahan juga, tolong dibayar ya," tambah Ivan Gunawan. (mg3/jpnn)
Presenter sekaligus desainer Ivan Gunawan kabarnya merugi hingga ratusan juta akibat mewabahnya virus corona atau COVID-19.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dedi Yondra, Djainab Natalia Saroh
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Ivan Gunawan Puji Parfum Independence dari The House of Arwuda
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Ivan Gunawan & Passion Jewelry Berkolaborasi, Suguhkan Seni dan Inovasi
- Cerita Ivan Gunawan Jadi Juri Face of Natasha 2024
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah