Ivan Lendl Belum Mau Balik ke Tenis

jpnn.com - LONDON - Ivan Lendl tampaknya masih menikmati statusnya sebagai pengangguran. Buktinya, mantan pelatih Andy Murray itu mengaku belum ingin segera kembali berkarir di dunia tenis.
Padahal, pria berusia 54 tahun itu bisa saja kembali menjadi pelatih setelah mendapat tawaran dari Tomas Berdych. Namun, Lendl memilih menampik tawaran dari kompatriotnya itu.
“Saya menikmati momen sebagai pelatih dan ingin kembali lagi. Namun, saat ini saya sedang menikmati banyak waktu luang,” terang Lendl sebagaimana dilansir laman Sky Tennis.
Lendl sebelumnya merupakan salah satu pelatih top ketika menukangi Murray. Namun, jalinan kerjasama itu berakhir setelah Murray mendepak Lendl pada Maret 2014 lalu.
“Saya punya banyak syarat untuk melatih. Terutama, ketika waktu dan situasinya tepat. Ada banyak hal yang membuat saya tak suka melatih: bepergian, bandara dan berada di jalan dalam waktu lama,” tegas Lendl.(jos/jpnn)
LONDON - Ivan Lendl tampaknya masih menikmati statusnya sebagai pengangguran. Buktinya, mantan pelatih Andy Murray itu mengaku belum ingin segera
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil