Iwan Bule Jadi Ketum PSSI, Edy Rahmayadi Beri Komentar Begini
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi akhirnya angkat bicara atas terpilihnya Komjen Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sebagai Ketum PSSI periode 2019-2023 dalam Kongres Luar Biasa PSSI 2019 di Jakarta, 2 November 2019.
Mantan Ketum PSSI tersebut punya harapan yang besar agar Iwan bisa membawa PSSI ke arah yang jauh lebih baik dibanding saat dia masih memegang pucuk pimpinan sepak bola Tanah Air.
“Iwan bagus, saya turut berdoa harus lebih baik dari saya,” ujarnya usai melepas keberangkatan skuad PSMS Medan, Rabu (6/11) malam di Stadion Kebun Bunga, yang akan berlaga di babak 8 besar Liga 2 di Palembang.
Edy menyebut Iwan dan para jajarannya punya pekerjaan rumah yang besar terutama soal mafia sepak bola dan pembenahan organisasi.
“Harus bisa (bongkar mafia bola). Pekerjaan rumah, segera ketahui organisasi, benahi organisasi. Karena kalau organisasinya baik, maka prestasinya akan kembali,” ungkapnya.
Mengenai prestasi timnas senior Indonesia, Edy tak banyak komentar. Selain kualitas, Edy juga menyebut soal kuantitas. “Secara kuantitas, pemain senior Indonesia jauh dari harapan. Makanya, tahun 2017 saya ke pemain junior (timnas junior). Para junior itulah nanti yang mengganti senior,” bebernya.
BACA JUGA: Berita Duka, Mahasiswi Keperawatan Fiwi Angraini Meninggal Dunia dengan Tragis
Seperti diketahui, Iwan Bule menang mutlak pada KLB PSSI dengan mendapatkan dukungan 82 suara dari 85 voters. (nin)
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi akhirnya angkat bicara atas terpilihnya Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sebagai Ketum PSSI periode 2019-2023 dalam Kongres Luar Biasa PSSI 2019 di Jakarta, 2 November 2019.
Redaktur & Reporter : Budi
- Perjalanan Hidup Jenderal Multitalenta Iwan Bule, dari Sepak Bola ke Pertamina
- Duet Simon Aloysius-Iwan Bule Dianggap Tepat Memegang Pertamina
- Soal Peluang Edy-Hasan, Hasto Singgung Pemimpin yang Digembleng Bukan Jalur Jalan Pintas
- Soal Peluang Edy-Hasan di Pilkada Sumut, Sekjen PDIP Bilang Begini
- Hasto PDIP: Edy Rahmayadi Pemimpin yang Berjuang dari Bawah, Bukan Karbitan
- KIC Rilis Temuan Survei di 6 Provinsi, Hasilnya Mengejutkan