Iwan Fals Komentari Nama Ibu Kota Negara yang Baru
Minggu, 23 Januari 2022 – 05:59 WIB

Iwan Fals di Plaza Senayan, Jakarta Selatan pada Senin (6/12). Foto: Dedi Yondra/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Musikus legendaris Iwan Fals memberi komentar soal dipilihnya Nusantara sebagai nama ibu kota negara (IKN) baru.
Dia menilai nama ibu kota tersebut cukup bagus.
"Nusantara nama ibu kota baru kita, ya bagus," ungkap Iwan Fals melalui akun miliknya di Twitter baru-baru ini.
Meski demikian, pelantun Patah itu memberi masukan terkait nama ibu kota baru tersebut.
Iwan Fals menilai nama ibu kota negara baru sebaiknya diambil dari nama daerah di sana saja.
"Tetapi, lebih bagus lagi nama asli daerah situ saja," sambung Iwan Fals.
Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah menetapkan Nusantara sebagai nama IKN baru menggantikan DKI Jakarta.
Musikus legendaris Iwan Fals memberi komentar soal dipilihnya Nusantara sebagai nama ibu kota negara (IKN) baru.
BERITA TERKAIT
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas