Iwan Fals Mengomentari Kerugian Pertamina dan PLN
Jumat, 28 Agustus 2020 – 06:14 WIB

Iwan Fals. Foto: Antara
jpnn.com, JAKARTA - Musikus legendaris Iwan Fals turut mengomentari soal kondisi keuangan Pertamina yang merugi hingga Rp 11 triliun.
Lewat akun Twitter miliknya, dia merasa heran dengan kabar tersebut.
Iwan Fals juga pengin tahu kondisi PLN yang juga mengalami kerugian.
"Pertamina rugi Rp 11 T. Kalau PLN rugi berapa ya, katanya lebih banyak lagi, masak sih...?," ungkap Iwan Fals, Kamis (27/8).
Twit pelantun Bento itu spontan menuai komentar dari netizen.
Banyak followers yang meminta Iwan Fals menyampaikan kritik pada BUMN tersebut.
Seperti diketahui, Pertamina mengalami kerugian sebesar Rp 11,13 triliun pada semester I 2020.
Tahun lalu Pertamina memperoleh laba Rp 9,56 triliun periode yang sama.
Musikus legendaris Iwan Fals turut mengomentari soal kerugian Pertamina dan PLN.
BERITA TERKAIT
- Pertamina Pastikan Layanan Distribusi Energi Selama Ramadan hingga Idulfitri Lancar
- Jelang Mudik Lebaran, Pertamina Turunkan Harga Avtur di 37 Bandara
- Penyakit Tumbuh
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Dirut Pertamina Minta Maaf ke Masyarakat: Kami akan Bekerja Lebih Baik Lagi
- Peduli Kemajuan Bangsa, PIS Berperan Aktif dalam Program Relawan Bakti BUMN di Desa Bayan