Izin Dibekukan Sementara, AirAsia Prioritaskan Hal ini

jpnn.com - JAKARTA – Maskapai AirAsia Indonesia telah menerima sanksi terkait keputusan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), yang membekukan sementara izin kegiatan pelayanan jasa penumpang di Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar.
"(AirAsia) sudah menerima informasi resmi terkait dengan keputusan Kementerian Perhubungan," ujar Presiden Direktur AirAsia Indonesia Sunu Widyatmoko dalam siaran persnya, Rabu (18/5).
Prioritas kami untuk saat ini sambung Sunu, memastikan kelancaran operasional dengan diberlakukannya sanksi tersebut. Serta memastikan kenyamanan penumpang AirAsia.
"Kami juga akan terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait sehubungan dengan proses investigasi, menyiapkan langkah-langkah pencegahan untuk menghindarkan terjadinya hal yang serupa di kemudian hari," tandas Sunu. (chi/jpnn)
JAKARTA – Maskapai AirAsia Indonesia telah menerima sanksi terkait keputusan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), yang membekukan sementara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Pembunuhan Kesya, Wakil Ketua MPR RI Terima Keluarga Korban & Tindaklanjuti ke Pimpinan TNI AL
- ASN Pemkab Karawang Masuk Kerja Lebih Siang Selama Ramadan
- Seorang Wisatawan asal Bogor Hilang Terseret Ombak di Pantai Carita
- Pemkab Jembrana Merger Dinas untuk Efisiensi Anggaran Maupun Kinerja
- Satgas Cartenz Masih Selidiki Kasus Rumah Terbakar di Pruleme
- Honorer Bisa Tenang, Pemda Janji Tak Ada PHK, Kesejahteraan PPPK Paruh Waktu Dijamin