Izin Pengembangan Pelabuhan Kuala Tanjung Molor Sehari

jpnn.com - JAKARTA – Proses penandatanganan izin pengembangan proyek Pelabuhan Kuala Tanjung molor sehari. Dijadwalkan ditanda tangani Rabu (21/1), izin itu baru akan diteken pada Kamis (22/1) besok. Hal itu terjadi karena Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan masih sibuk mengurusi musibah pesawat AirAsia QZ8501.
“Seharusnya tadi (izin pengembangan Pelabuhan Kuala Tanjung ditandatangani), tapi beliau masih menangani musibah AirAsia dulu. Jadi baru besok beliau akan tanda tangan," ujar Direktur Utama Pelindo I, Bambang Eka Cahyana dalam jumpa persnya mengenai pengembangan Pelabuhan Kuala Tanjung di Hotel JW Marriott, Jakarta, Rabu (21/1).
Pria berkaca mata itu menambahkan, perseroan selalu berhati-hati dalam membangun atau mengembangkan sebuah proyek. Mereka akan menunggu kepastian pemberian izin dari regulator, yakni Kementrian Perhubungan.
"Kami cukup hati-hati kalau mau bangun (proyek), nggak bisa sembarangan. Kami baru berani kalau sudah ada konsesinya (izin untuk membangun)," tegas Bambang. (chi/jpnn)
JAKARTA – Proses penandatanganan izin pengembangan proyek Pelabuhan Kuala Tanjung molor sehari. Dijadwalkan ditanda tangani Rabu (21/1), izin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan