J99 Foundation Salurkan Bantuan untuk Warga Bekasi yang Sedang Isoman
![J99 Foundation Salurkan Bantuan untuk Warga Bekasi yang Sedang Isoman](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/07/15/j99-foundatian-menyalurkan-bantuan-bagi-pasien-covid-19-deng-72.png)
jpnn.com, BEKASI - J99 Corp yang merupakan induk perusahaan MS Glow, melalui J99 Foundatian menyalurkan bantuan bagi pasien Covid-19 dengan kasus Orang Tanpa Gejala (OTG) dan bergejala ringan, yang sedang menjalani isolasi mandiri (Isoman).
J99 Foundation berpartisipasi memberikan bantuan kepada keluarga yang sedang menjalani isoman dengan memberikan paket makanan siap saji (Siang & Malam), puding, susu.
Serta asupan multivitamin untuk siang dan malam.
"Bantuan didistribusikan bagi keluarga yang sedang isoman, khususnya untuk wilayah Bekasi. Hal ini akan sangat memudahkan mereka tanpa perlu membeli makanan dari luar rumah atau kesulitan menyiapkan makanan," ujar GM MS Glow Aesthetic Clinic Lita.
Syarat dan ketentuan bagi warga penerima bantuan paket isoman wajib menunjukan foto bukti SWAB antigen atau PCR yang positif.
Kemudian menunjukan foto KTP, jika syarat terpenuhi bisa langsung menghubungi MS Glow Aesthetic Clinic Bekasi.
Untuk kontak yang bisa dihubungi Bella 081280103059.
Kegiatan ini juga dilakukan di MS Glow Aesthetic Clinic cabang Medan, Surabaya, Bandung, Sidoarjo dan Malang dalam satu hari sebanyak 700 paket didistribusikan di setiap wilayah.
Bagi kalian yang tinggal di wilayah Bekasi dan sedang menjalani isolasi mandiri (Isoman) bisa menghubungi nomor berikut.
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Mantan Tukang Becak Gabung MS Glow, Kini Membiayai Pengobatan Neneknya
- Berdayakan Produk Lokal, Juragan 99 dan Shandy Dorong Kemandirian Industri Kecantikan
- Didukung Juragan 99, Veda Ega Pratama Diharapkan Tembus MotoGP
- MS Glow Raih Rekor MURI, Kado Istimewa HUT ke-8
- J99 Corp, Tak Hanya Bangun Karier, tetapi Masa Depan Karyawan