Jabat Ketua Fraksi, Puan Minta Tak Dikejar Wartawan
Selasa, 24 Januari 2012 – 20:39 WIB
JAKARTA - Tjahjo Kumolo punya cerita yang berkesan saat menjabat sebagai ketua Fraksi PDI Perjuangan selama hampir sembilan tahun. Meskipun fraksinya bukan yang mayoritas, namun Sekjen PDI Perjuangan itu mengaku bangga karena diperhitungkan oleh fraksi lainnya.
"PDI Perjuangan tidak mayoritas tapi setiap pengambilan keputusan jadi pertimbangan teman-teman fraksi lain di DPR," tegas Tjahjo, didampingi Puan Maharani, Selasa (24/1), kepada pers di Jakarta.
Baca Juga:
Pernyataan Tjahjo ini sesaat setelah Fraksi PDI Perjuangan menggelar rapat pleno. Dalam rapat itu diputuskan jabatan ketua fraksi berpindah ke Puan Maharani yang juga anak Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Keputusan menjadi anggota biasa di DPR karena ingin fokus menjalankan tugasnya sebagai Sekjen. Tjahjo mengatakan akan menjalankan tugasnya sebagai legislator hingga masa bhaktinya berakhir.
JAKARTA - Tjahjo Kumolo punya cerita yang berkesan saat menjabat sebagai ketua Fraksi PDI Perjuangan selama hampir sembilan tahun. Meskipun fraksinya
BERITA TERKAIT
- Konon, Ada Pengerahan Aparat di Pilkada demi Menangkan Calon yang Didukung Jokowi
- Kapolres Siak Ajak Jemaat Gereja HKBP Zamrud Dayun Wujudkan Pilkada Damai
- Ketum GPMI Tolak Sikap Anies di Pilgub Jakarta 2024, Begini Alasannya
- Kipasan Optimistis Ridwan Kamil-Suswonoo Utamakan Keserasian Hubungan Antaretnis
- Halmahera Timur Siap Menjadi Lumbung Pangan, Farrel Adhitama Punya Strategi Jitu
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju