Jabat Ketua Fraksi, Puan Minta Tak Dikejar Wartawan

Jabat Ketua Fraksi, Puan Minta Tak Dikejar Wartawan
Tjahjo Kumolo dan Puan Maharani. Foto : JPPhoto
Sebagai penerus tugas Tjahjo, Puan berjanji akan membuka komunikasi lebih baik dengan media. Puan menegaskan, ada pembagian-pembagian tugas  siapa yang harus bicara dan tidak.

"Buat saya kerja nyata yang saya lakukan.  Media darling tidak harus saya, bisa teman-teman yang penugasan pada satu isu. Kami persilahkan teman bicara dan wawancara kepada media," katanya.

"Ini masukan baik, ke depan untuk menjalin komunikasi terbuka. Kalau pun ada saya tidak menjawab telepon atau sms bisa nanti saya berikan penugasan kepada satu orang. Bukan tidak mau jawab, itu salah. Hanya kadang waktunya tidak pas, mungking saya lagi ada acara, rapat," tambahnya.

Ia mengaku sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan yang baru, Puan meminta dukungan kepada media yang selama ini membantu PDI Perjuangan. "InsyaAllah komunikasi terbuka dan santai.  Tidak perlu kejar saya, tapi kita bisa bicara dari hati ke hati,"katanya. (boy/jpnn)

JAKARTA - Tjahjo Kumolo punya cerita yang berkesan saat menjabat sebagai ketua Fraksi PDI Perjuangan selama hampir sembilan tahun. Meskipun fraksinya


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News