Jabatan Kepala Staf Kolinlamil Diserahterimakan

Jabatan Kepala Staf Kolinlamil Diserahterimakan
Pangkolinlamil Laksda TNI Agung Prasetiawan memimpin serah terima jabatan Kepala Staf Kolinlamil di Mako Kolinlamil, Rabu (10/5). Foto: Dispen Kolinlamil

jpnn.com, JAKARTA - Jabatan Kepala Staf Kolinlamil (Kaskolinlamil) diserahterimakan dari Laksamana Pertama TNI R. Edi Surjanto kepada Laksamana Pertama TNI Sugeng Ing Kaweruh dalam upacara serah terima jabatan yang dipimpin Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksamana Muda TNI Agung Prasetiawan di Makras Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (10/5).

Laksma TNI R. Edi Surjanto akan menempati posisi jabatan baru sebagai Perwira Tinggi Staf Ahli Kasal Bidang sumber daya pertahanan negara (Sumda Hanneg) berdasarkan surat keputusan Panglima TNI nomor Kep/295/IV/2017 tanggal 25 April 2017. Sementara Laksma TNI Sugeng Ing Kaweruh sebelumnya menjabat sebagai Wakil Asisten Personel (Waaspers) Kasal.

Terhitung mulai tanggal 10 Mei 2017 resmi menjabat Kepala Staf Kolinlamil (Kaskolinlamil) berdasarkan surat perintah Pangkolinlamil nomor sprin/510/V/2017 tanggal 9 Mei 2017 yang ditandai dengan penyematan tanda jabatan oleh Pangkolinlamil.

Laksma TNI Sugeng adalah alumni AAL angkatan 32 tahun 1987, dimana satu angkatan dengan Pangkolinlamil saat ini. Sugeng lahir di Pontianak, 13 Oktober 1961 atau 56 tahun yang lalu telah banyak berdinas di lingkungan kapal perang baik di Komando Armada RI Kawasan Timur maupun di Komando Armada RI Kawasan Barat dan juga di Kolinlamil.

Sejak lulus sebagai Perwira pertama TNI Angkatan Laut berpangkat Letnan Dua hingga Letnan Kolonel banyak dihabiskannya di Kapal perang. Di antaranya pernah menjabat sebagai Komandan KRI Teluk Hading 538 di bawah pembinaan Satlinlamil Jakarta (Kolinlamil) dan Komandan KRI Todak 823 yang merupakan KRI di bawah pembinaan Satuan Patroli Komando Armada RI Kawasan Barat.

Selama kariernya selain di kapal perang/KRI juga dia menguasai bidang personel usai mengikuti Pendidikan Perwira Fungsional Administrasi Personel (Dikpafung Minpers) II. Beberapa jabatan bidang personel dijabatnya yaitu sebagai Kasubsi Data Jabatan Seksi Jabpat Subditpersmil Deputi Personel Mabesal tahun 1996.

Setelah itu menjabat Kasubsi Jab Bata Subdispersmil Disminpersal Mabesal 1997, Kasubdisdalpersmil Disminpers Koarmabar 2002, Aspers Lantamal VI Makassar 2006, Aspers Lantamal VIII Bitung 2007, Kadisminpers Koarmabar 2008, Aspers Kolinlamil 2009, Aspers Koarmabar 2010, Paban II Binteman Spers Kasal 2013, Kadisminpersal 2015 dan terakhir Waaspers Kasal 2015 -2017.

Pangkolinlamil mengatakan, serah terima jabatan di lingkungan TNI Angkatan Laut merupakan suatu upaya pembinaan organisasi dan personel secara utuh sekaligus pembaharuan semangat dan penyegaran pemikiran serta inovasi terhadap tuntutan tugas yang semakin kompleks.

Selain itu, sebagai wujud kepercayaan pemimpin kepada setiap personel dalam memberikan kesempatan dan peluang untuk dapat meningkatkan prestasi. Selain itu, untuk mengembangkan kemampuan kepemimpinannya sehingga dapat terwujud organisasi yang responsif dan lebih dinamis terhadap perubahan dan perkembangan lingkungan strategis.(fri/jpnn)


Jabatan Kepala Staf Kolinlamil (Kaskolinlamil) diserahterimakan dari Laksamana Pertama TNI R. Edi Surjanto kepada Laksamana Pertama TNI Sugeng Ing


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News