Jabu Na Ture, Sensasi Cahaya Danau Toba di Dalam Rumah

jpnn.com - JAKARTA – Mimpi Tim CV Realline Studio sebentar lagi bakal menjadi kenyataan.
Perusahaan tempat berkumpulnya para arsitek muda itu sukses menjadi pemenang utama Sayembara Desain Arsitek Nusantara 2016 untuk kategori Destinasi Danau Toba dengan judul karya Jabu Na Ture.
Desain homestay yang diserahkan di Kementerian Pariwisata, Selasa 25 Oktober 2016 lalu bakal menjadi pertimbangan tim percepatan pembangunan Danau Toba dalam membangun rumah wisata milik masyarakat.
”Mimpi yang sebentar lagi terwujudnya adalah, kami membayangkan rumah kami berada tepat di pinggir Danau Toba, dengan keelokan danau, air yang tenang, seperti lukisan pemandangan yang sejuk nyaman. Itulah mimpi yang mudah-mudahan segera terwujud,” ujar Ketua Tim CV Realline Studio, Deni Wahyu Setiawan.
Wahyu dalam menciptakan karya itu tidak sendirian. Pria yang berdomisili di Semarang itu memiliki tim.
Di antaranya adalah Christian Ihotasi Siregar, Hendrayawan Setyanegara, Ricky, Gabriel Hutagalung, Muhammad Najib Sholeh, dan Bayu Andika Putra.
Sayembara Desain Arsitek Nusantara 2016 merupakan gawean Badan Ekonomi Kreatif, Kementerian Pariwisata dan PT Propan Raya sebagai panitia pelaksana.
Lebih lanjut Wahyu memaparkan, Jabu Na Ture punya arti banyak bagi karifan lokal di Danau Toba.
JAKARTA – Mimpi Tim CV Realline Studio sebentar lagi bakal menjadi kenyataan. Perusahaan tempat berkumpulnya para arsitek muda itu sukses menjadi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung