Jacksen Anggap Hasil Imbang Lawan China Sudah Luar Biasa

Jacksen Anggap Hasil Imbang Lawan China Sudah Luar Biasa
Jacksen Anggap Hasil Imbang Lawan China Sudah Luar Biasa

jpnn.com - JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago, merasa bersyukur dengan hasil imbang yang diperoleh tim asuhannya saat menghadapi China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Selasa (15/10) malam. Baginya, hasil seri yang diraif Timnas Indonesia sudah cukup memuaskan.

"Kita bersyukur dapat poin satu. Sebenarnya kita dapat peluang emas untuk mengalahkan China, tapi Tuhan hanya mengizinkan kita mendapat satu poin," kata Jacksen usai pertandingan.

Hasil 1-1 memang patut disyukuri karena Timnas Indonesia memang minim persiapan jelang lawan China. Meski sudah melakukan Training Camp (TC) selama 10 hari, namun anak-anak asuhan Jacksen tidak sekalipun menjalani laga ujicoba. "Hasil ini sudah luar biasa, karena sudah off season dan tidak ada ujicoba sebelum pertandingan," ungkapnya.

Jacksen menambahkan, dalam pertandingan itu pemain Indonesia memang kaget pada awal-awal babak pertama. Bahkan Indonesia selalu terlambat melakukan antisipasi.

Karenanya Indonesia tertinggal lebih dulu pada menit ke-36 ketika China berhasi mencetak gol lewat pemain tengahnya, Wu Xi. Sedangkan Indonesia berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Boaz Solossa pada menit 67. (abu/jpnn)


JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago, merasa bersyukur dengan hasil imbang yang diperoleh tim asuhannya saat menghadapi China dalam


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News