Jacksen Mengaku Buta Kekuatan Lawan
jpnn.com - JAKARTA -- Jadwal laga ujicoba timnas Indonesia terus mengalami perubahan. Sebelumnya dijadwalkan menghadapi Mali pada Sabtu (2/11). Rupanya, yang akan dijajal timnas senior adalah Kyrgyzstan pada Jumat (1/11).
Pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago menyatakan tidak tahu sama sekali dengan kekuatan lawan. Bahkan diakuinya, baru mendengar ada negara bernama Kyrgyzstan.
"Saya belum tahu. Saya saja baru dengar nama negaranya. Yang saya tahu, Kyrgyzstan negara pecahan Rusia," jelas Jacksen saat dihubungi wartawan, Jumat (25/10).
Selain Kyrgyzstan, timnas senior juga dijadwalkan menghadapi Korea Utara Utara di laga ujicoba kedua. Ujicoba melawan Kyrgyzstan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Laga melawan Korea Utara digelar di Korea.
Hanya saja hingga kini, PSSI belum menerima kepastian mengenai laga uji coba melawan Korea Utara. Jacksen mengharapkan uji tanding melawan Korea Utara tetap bisa dilaksanakan.
"Sengaja digelar di Korea agar ada adaptasi terhadap cuaca dingin. Setelah dari Korea kita langsung ke China," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Jadwal laga ujicoba timnas Indonesia terus mengalami perubahan. Sebelumnya dijadwalkan menghadapi Mali pada Sabtu (2/11). Rupanya, yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
- Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
- Diikuti 20 Tim, Babak Grand Finale Meet the World SKF Siap Digelar di Jakarta
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea