Jacksen Pesimis Uji Coba kontra Persija Terlaksana

jpnn.com - JAKARTA - Macan Kemayoran terancam gagal beruji coba dengan Penang FA pada 4 Januari mendatang. Menurut pelatih Penang, Jacksen F Tiago, ada proses yang tak mudah harus dijalani dan tak bisa diselesaikan dengan cepat.
"Ya (dapat tawaran Persija), tapi kami sulit bigman. Administrasinya disini tidak mudah," katanya melalui pesan singkat, malam tadi.
Pelatih asal Brazil tersebut memaparkan, proses tak bisa langsung diurus, termasuk perizinan dan keamanan karena sedang masa libur panjang Natal dan tahun baru.
Sementara, proses uji coba antar klub beda negara itu, lanjut Jacksen, seperti pertandingan internasional. Sehingga, tidak bisa mudah. Proses uji coba harus diurus ke AFC (konfederasi sepak bola Asia) dan juga FAM (federasi sepak bola Malaysia).
"Kalau di Indonesia juga sama kan. Kalau satu negarapasti enak, tinggal bilang kontak oke," tambahnya.
Sebelumnya, Manajemen Persija meminta Penang FA menjadi lawan uji coba pada 4 Januari. Mereka menjadi pengganti setelah Kelantan FA membatalkan rencana uji coba akibat bencana banjir. (upi/mas)
JAKARTA - Macan Kemayoran terancam gagal beruji coba dengan Penang FA pada 4 Januari mendatang. Menurut pelatih Penang, Jacksen F Tiago, ada proses
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025