Jadi, Aktornya Itu Mereka?
jpnn.com - JAKARTA - Menkopolhukam Wiranto menolak menjabarkan lebih jauh siapa yang dimaksud Presiden sebagai aktor politik dalam aksi demonstrasi 4 November 2016.
’’Anda sendiri lihat kan, anda lihat bahwa memang ada tokoh-tokoh politik yang masuk dalam arena demonstrasi,’’ ujarnya, kemarin.
Meski tidak menyebut nama, namun pernyataan tersebut secara tidak langsung mengonfirmasi identitas para politisi.
Saat hari H demonstrasi, ada sosok Fadli Zon dan Fahri Hamzah yang terlibat dalam aksi.
Keduanya bahkan berada di atas mobil komando bersama Imam Besar FPI Rizieq Shihab. Selain keduanya, tampak sosok Amien Rais.
Amien sempat ikut masuk ke halaman kompleks Sekretariat Negara dan bertemu sejumlah menteri.
Dikonfirmasi mengenai hal tersebut, Wiranto mempersilakan media maupun masyarakat menerjemahkannya sendiri.
’’Kita nggak bisa tuduh menuduh, tapi kan pada kenyatannya, banyak politisi yang juga hadir dalam arena itu,’’ lanjutnya.
JAKARTA - Menkopolhukam Wiranto menolak menjabarkan lebih jauh siapa yang dimaksud Presiden sebagai aktor politik dalam aksi demonstrasi 4 November
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC