Jadi Bulan-bulanan Bek Premier League, Ini Kata Costa
jpnn.com - LONDON- Bomber Chelsea, Diego Costa mengalami gegar budaya setelah memutuskan berkarir di Premier League. Costa mengakui, Premier League dan La Liga memiliki perbedaan besar.
Menurut Costa, bek-bek di Premier League sangat mengandalkan fisik. Hal itulah yang membuat bek di Inggris terlihat brutal. Sebagai striker, Costa juga tak luput dari bulan-bulanan bek lawan.
“Saya mulai terbiasa mendapatkan tendangan dibandingkan sebelumnya. Bek-bek di Premier League sangat kuat dan mengandalkan fisik,” terang Costa di laman Football Espana.
Sebelum membela Chelsea, Costa merupakan penggawa Atletico Madrid. bagi Costa, kepemimpinan wasit di Premier League juga sangat bertolak belakang dengan La Liga.
“Di Inggris, wasit tak terlalu banyak memutuskan pelanggaran. Itu hal yang berbeda jika dibandingkan dengan sepakbola Spanyol. Konsekuensinya, Anda harus benar-benar kuat selama 90 menit,” tegas Costa. (jos/jpnn)
LONDON- Bomber Chelsea, Diego Costa mengalami gegar budaya setelah memutuskan berkarir di Premier League. Costa mengakui, Premier League dan La Liga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSM Makassar Mengajukan Banding Atas Pembatalan 3 Poin
- Punya Tim dan Semangat Baru, Jakarta Pertamina Enduro Siap Menaklukkan Proliga 2025
- Manchester City Kembali ke Jalur Kemenangan, Guardiola Puji Savinho
- Reaksi PSM Makassar Terkait Hukuman Pengurangan Poin Imbas Insiden 12 Pemain
- Jadwal Peluncuran Tim MotoGP 2025, Aprilia yang Pertama
- Bursa Transfer Liga 1: Ong Kim Swee Bicara Trial Jordy Tutuarima dan Kebutuhan Persis