Jadi Buronan Setahun, Eh Ditangkap Saat Akan Menikah

jpnn.com, SURABAYA - Tio Delis Pratama telah menjadi buronan polisi selama satu tahun karena mencuri motor milik warga Bangunrejo Surabaya.
Dia akhirnya bisa ditangkap polisi di rumahnya saat akan mengurus acara pernikahannya.
Sebelumnya, polisi telah mengidentifikasi wajah Tio lewat rekaman CCTV. Detik - detik Tio bersama satu temannya yang masih buron saat beraksi mencuri motor terekam oleh kamera CCTV.
BACA JUGA : Belum Sempat Kabur, Maling Motor Telanjur Pingsan
Karena itu, polisi berhasil menelusurinya meski butuh waktu lama. "Setelah buron hampir 1 tahun, bersembunyi di daerah Benowo," ujar Kompol Esti Setija Oetami, Kapolsek Krembangan, Surabaya.
Kompol Esti mengatakan, pelaku kabur sejak Oktober tahun lalu. Hasil pemeriksaan pelaku sudah sebanyak 5 kali beraksi. Kini dia pun tak jadi menikah karena ditahan polisi.
BACA JUGA : Nekat Banget, Maling Motor Beraksi Pakai Seragam TNI
Buronan kasus curanmor tertangkap polisi saat akan mengurus acara pernikahannya.
- Setahun Buron, Tersangka Pencurian di Ogan Ilir Akhirnya Berhasil Ditangkap
- Polisi Jatim Kejar-kejaran dengan 2 Maling Motor, Tegang
- Maling Motor Bersenjata Api Nyaris Mati di Tangan Warga
- Remaja 20 Tahun di Koja Jakarta Utara Bacok Maling Motor
- Pengakuan Warga Pelaku Penganiayaan Maling Motor
- 4 Warga yang Aniaya Maling Motor Hingga Tewas Menyerahkan Diri ke Polisi