Jadi Buruan Intel, Wanita Cantik Ini Ditangkap di Diskotek, Ternyata..

jpnn.com, JAYAPURA - Wanita cantik berinisial CM yang diburu para intel Kejaksaan Tinggi Gorontalo sejak 2018 lalu, akhirnya ditangkap.
CM digulung tim Kejati Gorontalo di sebuah tempat karaoke Cloud Nine (C9), kawasan Entrop, Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Rabu (30/11) sore.
CM adalah terdakwa kasus narkotika.
"Putusan Pengadilan Negeri Gorontalo, CM dijatuhi hukuman satu tahun penjara, tetapi CM malah kabur sehingga masuk dalam DPO," ucap Kordinator Intel Kejati Gorontalo Hendi Arifin.
Dia pun menyebutkan sebelum berada di Jayapura, Papua, CM sudah berpindah-pindah tempat.
"Sebelumnya CM sempat di Manado, kemudian Makassar lalu Jayapura," Arifin menambahkan.
Mengetahui keberadaannya ada di Jayapura, Arifin mengungkapkan pihaknya langsung berkoordinasi dengan Kejati Papua guna melakukan penangkapan terhadap CM yang bekerja di diskotek C9 Jayapura.
"Dia (CM) diamankan tanpa perlawanan. Rencananya besok akan diterbangkan ke Gorontalo untuk menjalani masa hukumannya," beber dia.
Wanita cantik berinisial CM yang diburu para intel Kejaksaan Tinggi Gorontalo sejak 2018 lalu, akhirnya ditangkap.
- Polisi Bongkar Home Industry Tembakau Sintetis di Cimahi
- Pengadilan Tinggi Medan Perkuat Hukuman Seumur Hidup Untuk Kurir Sabu-Sabu
- Duterte Disebut Sebagai Sosok Tegas & Tidak Pandang Bulu dalam Memberantas Narkoba
- Pasien Rehabilitasi Narkoba Tewas Dianiaya di Semarang, 12 Orang Jadi Tersangka
- Soedeson Tandra DPR Apresiasi Kapolri Menindak Tegas Kepada Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar
- Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Asusila, Terancam Dipecat dari Polri