Jadi Istri Chicco Jerikho, Lala Karmela: Akhirnya Harus...

jpnn.com - LALA Karmela beradu acting dengan Chicco Jerikho dalam film Bukaan 8. Keduanya menjadi pasangan suami istri dalam film yang disutradarai Angga Dwimas Sasongko itu.
Meski sudah mengenal Chicco, menjadi pasangan suami istri dengan pria kelahiran Jakarta itu ternyata menjadi tantangan bagi Lala.
"Sebelumnya kami kenal-kenal aja. Di situ yang jadi tantangan adalah kami jadi suami istri yang udah pacaran lama, yang bertekad untuk melahirkan anak," kata Lala saat acara syukuran film Bukaan 8 di Filosofi Kopi, Melawai, Jakarta, Rabu (10/8).
Berperan sebagai pasangan suami istri, perempuan kelahiran Bandung ini mencoba untuk membangun chemistry dengan Chicco.
"Ini yang akhirnya harus aku bangun bersama Chicco. Itu memang menjadi tantangan," ucap Lala.
Meski begitu, Lala merasa bersyukur bermain dengan Chicco. Sebagai aktor profesional, mantan pacar Laudya Chintya Bella itu banyak memberikan arahan kepada dirinya.
"Dari Angga juga. Jadi so far, prosesnya cukup mudah. Tapi bukan mudah berarti aku menyepelekan ya," ungkap Lala. (gil/jpnn)
LALA Karmela beradu acting dengan Chicco Jerikho dalam film Bukaan 8. Keduanya menjadi pasangan suami istri dalam film yang disutradarai Angga Dwimas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 13 Saksi Diperiksa Terkait Kasus Nikita Mirzani
- RAN Libatkan Yono Bakrie dalam Video Musik Kapan?
- Rich Brian Nervous Live Streaming Bareng Reza Arap, Ini Sebabnya
- Sinopsis Episode Terbaru Kiko, Petualangan Baru di Kota Asri Masa Depan
- Pengin Bangun Mansion, Ivan Gunawan: Doakan Rezeki Deras Mengalir
- 3 Berita Artis Terheboh: Agnez Mo Ungkap Kekecewaan, Nikita Mirzani Beri Tanggapan