Jadi Juara Wimbledon 2021, Ashleigh Barty Menangis Lalu Memanjat Tribune
Sabtu, 10 Juli 2021 – 22:34 WIB
jpnn.com, LONDON - Tunggal putri peringkat satu dunia Ashleigh Barty menjadi juara Wimbledon 2021.
Pada laga final di Centre Court, Sabtu (10/7) malam WIB, perempuan 25 tahun asal Australia itu mengalahkan petenis Ceko Karolina Pliskova.
Barty menang dengan susah payah 6-3, 6(4)-7, 6-3.
Ini merupakan kali pertama final tunggal putri Wimbledon harus diselesaikan dengan tiga set, sejak 2012.
We couldn't imagine a more deserving champion ????#Wimbledon @ashbarty pic.twitter.com/MA8xNZWaF5 — Wimbledon (@Wimbledon) July 10, 2021
Barty butuh waktu satu jam 56 menit menundukkan perlawanan unggulan ke-8 itu.
Dia tampak terharu, bahagia setelah memastikan gelar yang merupakan impian seluruh petenis dunia ini.
Dengan susah payah, Ashleigh Barty mengakhiri puasa Australia selama 41 tahun di Wimbledon.
BERITA TERKAIT
- Hantam Novak Djokovic, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon 2024
- Link Live Streaming Final Wimbledon 2024 Alcaraz Vs Djokovic, Gim ke-1 Set Pertama Jus 7 Kali
- Wimbledon 2024: Rybakina Mulus ke Semifinal, Djokovic Tak Berkeringat
- Cerita Elina, Satu dari 8 Wanita yang Masih Bertahan di Wimbledon 2024
- Wimbledon 2024: Novak Djokovic jadi Tunggal Putra Terakhir yang Masuk 8 Besar
- Kejutan Besar Terjadi di Wimbledon 2024