Jadi Jurkam, Jokowi tak Bisa Ubah Kemenangan
Jumat, 08 Maret 2013 – 21:55 WIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo menyatakan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) menjadi juru kampanye hanya membantu sesama kader.
Ia membantah hal itu merupakan strategi PDI Perjuangan untuk menjadikan Jokowi sebagai calon presiden 2014. "Tidak ada kaitannya. Sesama kader partai kan saling membantu kampanye saja," ujar Tjahjo kepada JPNN, Jumat (8/3).
Tjahjo menerangkan, Jokowi hanya memberikan semangat kepada pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan. Sebagai kader partai, kehadiran Jokowi wajar-wajar saja. "Kehadiran memang setidaknya menambah simpati," ucapnya.
Akan tetapi diakui Tjahjo, kehadiran Jokowi yang hanya sehari saja untuk mengikuti kampanye tidak akan bisa mengubah kemenangan.
JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo menyatakan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) menjadi juru kampanye hanya membantu
BERITA TERKAIT
- Nadya Roihana: PKB Mengutuk Kekerasan di Pilkada Sampang
- Madas Nusantara Deklarasikan Dukungan untuk Pramono-Rano
- 3 Cawagub Tawarkan Kebijakan Menangani Banjir di Jakarta
- Pramono Sebut Anak Abah dan Ahokers Mendukung Dirinya di Pilgub Jakarta
- Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
- Serangan Hoaks Makin Ramai, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda Jateng