Jadi Kapten Liverpool, Alexander-Arnold Merasa Bangga Luar Biasa
jpnn.com, DENMARK - Bek sayap Liverpool Trent Alexander-Arnold tidak bisa menyembunyikan kebanggaannya.
Ia ditunjuk sebagai kapten dalam laga terakhir babak penyisihan Liga Champions melawan Midtjylland di MCH Arena, Herning, Denmark, pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Alexander-Arnold bahkan menyebutnya sebagai mimpi yang jadi kenyataan.
Rasa bangga Alexander-Arnold itu diungkapkan melalui unggahan melalui akun Twitter pribadinya. Ia mengunggah foto dengan membandingkan saat masih di akademi dengan saat ini.
"Mimpi yang jadi kenyataan," tulis Alexaner-Arnold dalam akun Twitter pribadinya, @TrentAA, Kamis WIB.
Alexander-Arnold dipercaya mengemban ban kapten, sebab kapten utama Liverpool Jordan Henderson diistirahatkan manajer Juergen Klopp dan harus memulai pertandingan dari bangku cadangkan.
Wakil kapten James Milner juga masih absen karena cedera, demikian juga Virgil van Dijk yang biasanya dipercaya mengemban ban kapten jika tidak ada Henderson ataupun Milner.
Sedangkan gelandang senior Georginio Wijnaldum yang di Liga Inggris kemarin sempat mengemban ban kapten juga sepanjang laga kontra Midtjylland hanya menghangatkan bangku cadangan.
Alexander-Arnold menyebut pengalaman menjadi kapten itu akan menjadi kenangan indah dan tak akan pernah dilupakan dalam catatan pribadinya.
Alexander-Arnold merasa bangga luar biasa, setelah bek sayap itu ditunjuk sebagai kapten Liverpool saat menghadapi Midtjylland.
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Duka di Balik Kemenangan Bayern Munchen Atas Benfica
- Liga Champions: Club Brugge Nodai Kesucian Aston Villa
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta