Jadi Kepala BIN, BG Wajib Segera Setor ke KPK
jpnn.com - JAKARTA - Budi Gunawan (BG) resmi dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), di Istana Negara, Jumat (9/9) sore.
BG dipercaya menggantikan Sutyoso sebagai orang nomor satu di lembaga telik sandi itu.
Nah, sebagai penyelenggara negara, BG harus melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskan mengatakan, setiap penyelenggara negara, termasuk kepala lembaga maupun menteri yang baru dilantik wajib menyetor laporan harta kekayaan penyelenggara negara.
"Iya, setiap penyelenggara negara harus lapor LHKPN, (kepala BIN), termasuk menteri yang baru dilantik beberapa waktu lalu," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak, Jumat (9/9).
Yuyuk mengatakan, setiap LHKPN harus diisi dengan benar. Menurut dia, KPK juga bisa mendampingi setiap penyelenggara negara jika kesulitan mengisi LHKPN. "Bahkan ada bimbingan teknisnya," ujar Yuyuk.
Seperti diketahui, BG terakhir melaporkan LHKPN pada 2013 ketika menjabat sebagai kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian.
Berdasarkan data LHKPN yang diverifikasi KPK 17 Januari 2014 di laman acch.kpk.go.id, BG memiliki total harta Rp 22.657.379.555 dan USD 24 ribu.
JAKARTA - Budi Gunawan (BG) resmi dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), di Istana Negara, Jumat (9/9) sore.
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis